Wednesday 24 July 2013

Rute Perjalanan Lampung-Jakarta

Hi Guys!!! kali ini gw mau membahas mengenai rute perjalanan Lampung-Jakarta nih, berhubung 3 tahun terakhir gw berdomisili di Provinsi Lampung tepatnya kota Bandar Lampung, keinginan untuk melakukan perjalanan ala backpacker yang sempat mati suri kembali berapi-api (lebay) karena Lampung merupakan serambi Sumatera dan akses atau jarak tempuh ke Pulau Jawa tidak terlalu memakan waktu. Kenapa Pulau Jawa khususnya Jakarta menjadi kiblat gw dalam melakukan perjalanan? ok guys seperti yang kita ketahui kebanyakan ajakan trip a.k.a racun trip yang berkeliaran di forum BackpackerIndonesia.com dan Forum OANC atau Traveller Kaskus menentukan titik kumpul atau meeting point di Jakarta. Mungkin bagi mereka yang berkocek tebal dan tidak tinggal di Jakarta akan dengan mudah menggunakan moda transportasi udara menuju meeting point di Jakarta, ya berhubung saya merupakan pemuda tampan yang sederhana (pas-pasan) jadi saya lebih memilih cara lain menuju Jakarta yaitu dengan menggunakan transportasi darat dan laut atau istilah gaulnya ngeteng haha. 

Sunday 14 July 2013

Gunung Gede, Pendakian kedua dan serangan hujan (Album Foto)


      Great things are done when men and mountains meet - William Blake


Terminal Kampung rambutan menjadi meeting point dalam pendakian kami ke Gunung Gede yang terletak di Kawasan Taman Nasional Gede Pangrango Jawa Barat. Rencana keberangkatan semula yaitu jam 22.00 WIB sedikit tertunda dikarenakan menunggu rombongan yang masih dalam perjalanan menuju terminal kampung rambutan. Akhirnya pada jam 00.00 bis kami pun berangkat menuju cipanas. Jalur resmi pendakian gunung gede ada 3 yaitu via cibodas, gunung putri, dan selabintana. Jalur yang kami ambil adalah Jalur Gn. Putri. Peraturan pendakian Gunung Gede-Pangrango sangat ketat antara lain kita harus melapor kepada petugas pintu masuk dan di pintu keluar, tidak diijinkan membuat api di dalam kawasan, kecuali pada lokasi yang sudah ditentukan dll. (sumber: http://www.gedepangrango.org/info-pengunjung/pendakian/)

Sekitar Jam 03.00 WIB kami tiba di  cipanas dan melanjutkan perjalanan menggunakan angkot ke gunung putri. Tiba di wilayah pemukiman penduduk terdapat masjid yang nampaknya sering dipakai oleh para pendaki untuk beristirahat sejenak menunggu fajar. Jam 06.00 WIB setelah melaksanakan kewajiban sholat subuh rombongan pun berkemas dan mengisi energi. Disekitar pemukiman penduduk banyak terdapat warung2 makan yang menyediakan menu sarapan.